Program Samisade Diapresiasi Warga, Kades Lewikaret Acep Handayudin: Saya Akan Transfaran

BOGOR – Detak Media.com

Bupati Bogor Ade Yasin telah melounching program Satu Milyar Satu Desa (Samisade) sesuai dengan program Pancakarsa yaitu Bogor Membangun, dengan tujuan tidak ada lagi desa tertinggal di kabupaten bogor. Dalam hal itu, Pemkab Bogor akan meningkatkan pembangunan desa di segala sektor.

Membangun desa sama dengan membangun kabupaten secara menyeluruh yang akhirnya akan menjadi kabupaten termaju di indonesia. Sejalan dengan program unggulan, dan mengubah semua yang belum dirasakan Oleh warga. “Dengan adanya Program Samisade, Desa Membangun untuk Kabupaten Bogor dan menjadi Kabupaten termaju di Indonesia,”  Kata Acep Handayudin Kades Lewikaret.

Acep Handayudin selaku kepala desa sangat mendukung adanya program Samisade untuk desa. “Kami di desa akan transparan dengan masyarakat adanya program Samisade ini,” ujar Acep Handayudin Kades Lewikaret.

Dalam membangun kata Acep, poin ifrastruktur apalagi dimasa pandemi ini. Dengan Adanya Samisade sangat membantu sekali tentunya, Program Samisade sangat baik dan membantu, dalam mewujudkan dan merealisasi Pembangunan serta peningkatan Infrastruktur di desa Lewikaret Kecamatan kelapa Nunggal kabupaten Bogor.

Acep Kepala Desa Lewikaret ketika dimintai keterangan program Bupati Ade Yasin terkait Samisade, Dirinya menjelaskan program yang dikucurkan oleh Bupati Bogor yang manfaatnya sangat baik untuk desa-desa dalam membangun infrastruktur di desa.

“Desa Lewikaret saat ini bangun betonisasi di wilayah sepanjnag 1.375 meter, lebar 3 meter dengan ketinggian 0,1 meter. Insya Allah setelah pekerjaan proyek beres, maka segala kegiatan roda perekonomian warga terus meningkat,” terang Acep.

Dia pun sangat mengapresiasi sekali kepada Pemerintah Kabupaten Bogor (Ibu Bupati Hj.Ade Munawaroh Yasin atas program Samisade yang diluncurkan yang tentunya sangat bermanfaat bagi warga untuk merubah ekonomi desa. Semoga program Samisade ini berjalan terus sesuai program Pancakarsa salah satunya yaitu Bogor Membangun.

“Saya sebagai Kepala Desa Lewikaret dan warga masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bogor (Bupati dan Wakil Bupati) beserta jarannya, semoga program Pancakarsa dapat tercapai sesuai yang diharapkan dan kabupaten Bogor menjadi kabupaten termaju di seluruh Indonesia,” pungkasnya. (Irgi Y)

 

Editor : Admin