UD AL Razak Bersama Media dan LSM Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak   Pandemi Covid -19

Nganjuk, Detak Media.com

Dengan niat yang tulus untuk meringankan beban masyarakat yang sangat terdampak akibat diperpanjangnya PPKM membuat Mas Yoko bersama UD AL Razak dibantu Media dan LSM melaksanakan kegiatan rutinan membagikan bantuan sosial kepada masyarakat dan pedagang yang terdampak langsung akibat PPKM yang diperpanjang (01/08/21).

Bantuan sembako yang diberikan di prakaesai oleh Mas Yoko, pria kelahiran Desa Ngringin Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk, dan kali ini bantuan di fokuskan diwilayah Desa Talang Rejoso.

Sebanyak 100 bansos langsung diberikan kepada warga Desa Talang dan disaksikan langsung oleh Kepala Desa Talang Badlan.

Masyarakat pun sangat antusias dan menyambut gembira karena bantuan sembako tersebut sangat berarti dimusim pandemi seperti seperti ini.

Sasaran utama bantuan tersebut adalah para pedagang dan masyarakat yang kurang mampu yang akibat perpanjangan PPKM ini beliau kehilangan pemasukan karena mentaati peraturan pemerintah, karena dengan diperpanjangnya PPKM tentu sangat sangat berpengaruh terhadap roda perekonomian mereka karena keterbatasan dalam melakukan usaha.

Mas Yoko berharap  dengan adanya bansos ini setidak tidaknya bisa meringankan beban mereka yang terdampak langsung selama perpanjangan PPKM karena jelas sangat mempengaruhi pendapatan para pedagang dan masyarakat yang kurang mampu.

“Alhamdulillah acara bansos berlangsung lancar aman dan barokah dengan tetap mematuhi aturan protokol kesehatan”, pungkas Yoko. (Widodo)

Editor : Ikadewi