Asahan,Detakmedia.com – Waka Polres Asahan Kompol Sri Juliani Siregar SH melakukan peninjauan kegiatan ibadah / sembahyang Imlek 2573 di klenteng Hian Thiang Sang Ti, Jalan Panglima Polem No. 72 (Pintu 12) Kisaran Kab.Asahan, Selasa (01/2/2022).

Peninjauan itu ia lakukan guna memastikan prosesi ibadah pada perayaan Imlek 2573 tahun ini berjalan dengan aman, tertib, dan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 secara ketat.

“Giat ini kita lakukan untuk memastikan semua berjalan aman. Termasuk soal penerapan prokes 5M secara ketat saat prosesi ibadah berlangsung disetiap vihara. Seperti memakai masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan,” katanya.

Ditegaskan Waka Polres, selain Kamtibmas saat peryaaan Imlek, hal penting yang perlu diperhatikan oleh semua orang adalah prokes. Sebab, jelas dia, saat ini pandemi Corona masih terjadi di tanah air, bahkan dunia.

Apalagi, sambungnya menjelaskan, dengan muncul varian baru bernama Omicron, yang sudah bermunculan kasusnya di Indonesia, termasuk di Sumatera.

“Jadi, tentunya kita harus waspada. Salah satunya selalu patuh dan disiplin prokes saat beraktivitas di luar rumah, seperti pasar dan ruang publik lainnya. Ini demi menjaga diri, keluarga, dan masyarakat dari terjangkit virus mematikan tersebut,” imbaunya.

Disamping itu semua, pada perayaan Imlek tahun ini, Kompol Sri Juliani berharap masyarakat, khususnya di Kabupaten Asahan, tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif. Hendaknya masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai toleransi antar umat beragama.

“Mari kita terus menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan antar sesama. Seperti halnya toleransi antar umat beragama, perlu kita jaga agar negeri ini aman dan kondusif,” ajaknya. (Eka Ratna Dilla SH)

Loading

By redaksi