Banjar | detakmedia.com

Polres Banjar Polda Jabar – Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si., menjadi Inspektur dalam Apel Kesiapan Pengamanan Malam Tahun Baru 2023, Operasi Lilin Lodaya 2022 Polres Banjar yang Bertempat di Lapang Apel Polres Banjar, Sabtu (31/12/2022).

Apel dihadiri oleh Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H.,S.I.K.,M.M. serta Ketua DPRD dan Forkopimda Kota Banjar, serta diikuti Oleh Seluruh Jajaran Polres Banjar, Denpom Banjar, Dinas Perhubungan, Satpol PP Kota Banjar, BPBD Serta Anggota Pramuka yang dihadiri secara langsung oleh Ketua DPRD Kota Banjar, Kapolres Banjar, Perwakilan Forkopimda Kota Banjar serta Beberapa Kepala Perangkat Daerah.

Dalam amanatnya, Wali Kota mengatakan bahwa apel ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan dalam menghadapi perayaan malam tahun baru 2023, pada aspek personel pengamanan gabungan maupun lokasi rawan yang akan diamankan serta melibatkan unsur terkait seperti TNI, Pemerintah Kota dan mitra Kamtibmas lainnya.

“Dalam pelaksanaan pengamanan perayaan tahun baru ini Polres Banjar telah mempersiapkan personal pengamanan gabungan yang akan ditempatkan pada titik-titik pengamanan, jalur persimpangan serta gereja yang masih akan melaksanakan kebaktian. Pengamanan ini tidak boleh dianggap sebagai agenda rutin tahunan biasa sehingga menjadikan kita cenderung under estimate dan kurang waspada terhadap setiap dinamika perkembangan masyarakat. “Ujar Wali Kota.

Lebih lanjut wali kota menegaskan bahwa seluruh pengendali di lapangan harus mampu menentukan langkah antisipasi yang proaktif serta cara bertindak yang tepat efektif dan efisien dalam mengatasi berbagai potensi gangguan yang ada sesuai dengan tingkatan tindakan yang harus dilakukan mulai dari himbauan larangan serta tindakan tegas karena keselamatan masyarakat adalah hal yang paling diutamakan.

“Laksanakan pengamanan secara profesional dan Humanis serta berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Saya juga mengingatkan, meskipun mobilitas Masyarakat cenderung menurun, namun tetap harus waspada serta meningkatkan kehati-hatian guna mengantisipsi permasalahan yang mungkin terjadi. ” Pungkas wali kota.
Suryatno

Loading