Jawa BaratNewsTNI/POLRI

Wakili Polres Purwakarta, Polsek Campaka Ikuti Lomba Tiga Pilar Tingkat Polda Jabar

Detak Media, Purwakarta ||

Direkorat Binmas Polda Jawa Barat lakukan penilaian perlombaan 3 pilar yang ada di Desa Cijunti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta, pada Rabu, 12 Juni 2024, petang.

Diketahui, Desa Cijunti yang masuk dalam wilayah hukum Polsek Campaka itu menjadi perwakilan Polres Purwakarta untuk mengikuti perlombaan 3 pilar tingkat Polda Jawa Barat.

Tim penilai dipimpin Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Jabar, Kompol Suherman yang didampingi Kasat Binmas Polres Purwakarta, AKP Toto Herman Permana.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Campaka, AKP Asep Nugraha mengatakan, Penilaian perlombaan 3 Pilar tingkat Polda Jabar tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 78 tahun 2024.

“Perlombaan ini sebagai gambaran penanganan gangguan kamtibmas di tingkat desa ataupun kelurahan. Seperti halnya penyelesaian masalah atau problem solving dan konflik sosial ditengah masyarakat,” jelas Asep.

Menurutnya,keterlibatan TNI-Polri dan pemerintah ini merupakan wujud soliditas bersama warga dalam menyongsong keamanan dan ketertiban lingkungan.

“TNI-Polri dan pemerintah dengan solid hadir ditengah masyarakat untuk memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat. Selain itu juga hadir sebagai penggerak dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,” ucap Asep.

Ia menambahkan, kegiatan seperti ini dapat menjadikan TNI-Polri bersama masyarakat semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Peran 3 pilar sekarang bukan hanya menyelesaikan permasalahan kamtibmas juga membantu progam kebijakan pemerintah. Kami berharap Desa Cijunti masuk 5 besar dan akan mewakili tingkat nasional,” ungkap AKP Asep Nugraha.(Anggiat.Htb)

Loading