Belitung Timur, Detak Media.com-  Dalam upaya mempererat hubungan silaturahmi sekaligus memperkokoh kerukunan umat beragama, Kapolres Belitung Timur, AKBP Indra Feri Dalimunthe, S.H., S.I.K., M.H., bersama jajarannya melakukan kunjungan ke pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Belitung Timur pada Rabu (24/07/2024).

Kunjungan yang berlangsung di kantor FKUB tersebut disambut baik oleh pengurus FKUB dan para Pemuda Lintas Agama Kabupaten Belitung Timur. Kapolres menyampaikan harapannya agar para tokoh agama dan ulama senantiasa membantu pemerintah, khususnya kepolisian, dalam menjaga keamanan dan ketertiban agar semua kegiatan dan aktivitas masyarakat dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa gangguan.

Kapolres AKBP Indra Feri Dalimunthe menjelaskan pentingnya komunikasi yang baik antara kepolisian dan tokoh agama untuk bertukar pikiran mengenai kondisi keamanan dan kerukunan umat beragama. “Dalam tahun politik ini, peran para tokoh agama sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan di masyarakat. Baik yang berada di jajaran pengurus FKUB maupun yang tidak, peran mereka sangat krusial dalam menjaga kestabilan keamanan,” ujarnya.

H. Isral, S.H.I., M.M., Kepala Seksi PAKIS Kantor Kemenag Kabupaten Belitung Timur, Nely Siswati, S.Ag., menyambut baik silaturahmi pihak Polres Belitung Timur yang dipimpin langsung oleh Kapolres. Menurutnya, “Kerukunan umat beragama adalah bentuk sosialisasi damai yang tercipta berkat adanya toleransi. Setiap agama mempunyai aturan masing-masing dalam beribadah, namun perbedaan tersebut bukan alasan untuk perpecahan. Sebagai satu saudara dalam tanah air yang sama, kita harus menjaga kerukunan umat beragama di Indonesia untuk bersama-sama membangun negara ini menjadi lebih baik.”

Silaturahmi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan tokoh agama dalam menjaga kerukunan dan keamanan di masyarakat, terutama menjelang tahun politik yang rawan dengan berbagai dinamika sosial.

Penulis: Tomy

Loading