Belitung Timur | Detak Media.com

Wakapolres Belitung Timur Kompol Deddy Nuary, S.H., S.I.K., melaksanakan sambang duka ke kediaman salah satu staf Pramubakti Polres Beltim, alm. Subiyanto. Kegiatan ini merupakan manifestasi nyata dari kepedulian, perhatian, dan solidaritas keluarga besar Polres Belitung Timur terhadap anggota maupun staf yang tengah mengalami musibah.

Kompol Deddy Nuary, didampingi jajaran, menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam serta memberikan dukungan moril kepada keluarga almarhum/almarhumah yang ditinggalkan.

Kehadiran pimpinan di tengah keluarga yang berduka diharapkan dapat memberikan kekuatan, ketabahan, serta semangat bagi keluarga dalam menghadapi cobaan yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa. Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kemudahan, ketabahan, dan perlindungan,” ujar Wakapolres.

Kegiatan sambang duka ini menegaskan komitmen Polres Belitung Timur dalam membangun institusi yang humanis, solid, dan selalu hadir untuk keluarga besar Polri maupun masyarakat, menjunjung tinggi nilai kebersamaan dan kepedulian. (Tomy)

Loading