Kab. Bogor, Detak Media.com
Bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) srimurni Yang berlokasi di wilayah Desa Cibeuteung Udik, kec. Ciseeng kab. Bogor kondisinya memperihatinkan.
Pasalnya, bangunan sekolah kini sudah mulai rapuh dan atapnya sudah pada bolong sehingga sudah tidak nyaman untuk kegiatan belajar mengajar.
Tak hanya itu, halaman sekolah itupun terlihat kumuh lantaran atap Dan lantai keramik sekolah sebagian sudah pada pecah hingga ke-halaman sekolah Dan becek pada saat musim hujan datang.
Saat di mintai keterangan melalui via pesan watshap, kepsek SDN Srimurni Sa’aji, menjelaskan sebelum ia tugas di SDN Srimurni, beberapa tahun lalu bangunan sekolah tersebut sempat di rehab, namun pengerjaannya terkesan asal jadi.
“Iya mas jadi sebelum saya tugas di sana bangunan sekolah yang atas sempat di rehab, cuman pengerjaannya terlihat asal gitu, yang di kerjakan oleh pihak ketiga, itukan bangunannya ada dua bangunan, cuman bangunan yang bawah katanya sih tahun ini (red 2019) dapet DAK cuman masih nunggu,”tulisnya melalui via pesan watshap Kamis, (19/12/2019).
Sa’aji menambahkan, dengan kondisi seperti itu tentu sangat tidak nyaman pada saat kegiatan belajar mengajar, saya berharap mudah-mudahan bangunan sekolah tersebut segera di rehab supaya kegiatan belajar mengajar bisa nyaman dan tentram, tambahnya (Rd)