Ciamis | Detak Media.com

Seorang wanita muda berinisial PA (20) ditemukan tewas dalam keadaan tergantung di tangga kos-kosannya di Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, pada Senin (3/2/2025) pagi.

PA, yang diketahui bekerja di sebuah restoran cepat saji, pertama kali ditemukan oleh rekannya, Wulan. Kecurigaan muncul ketika Wulan melihat barang-barang milik PA berserakan di luar kamar, termasuk ponselnya yang masih bergetar karena alarm berbunyi. “Barang-barangnya ada di luar dan HP-nya masih bergetar. Saya panggil dia, tapi tidak ada jawaban. Saat saya melihat ke tangga, saya kaget sekali mendapati dia sudah tergantung,” ujar Wulan dengan suara gemetar.

Menurut Wulan, PA dikenal sebagai pribadi pendiam dan jarang berbagi cerita tentang kehidupannya. Namun, beberapa kali Wulan pernah melihat rekannya itu menangis sambil menatap ponsel.

Beberapa saksi juga mengungkapkan bahwa PA tampak emosional dalam beberapa waktu terakhir. Bahkan, beberapa minggu sebelumnya, dua orang pria sempat datang ke tempat kerja Wulan dan terlihat terlibat percakapan tegang dengan PA.

Sementara itu, Richi, pemilik restoran tempat PA bekerja, menyatakan bahwa selama tiga bulan bekerja, PA tidak menunjukkan tanda-tanda mengalami masalah. “Dia bekerja dengan baik, tidak ada hal mencurigakan atau masalah di tempat kerja,” ungkapnya.

Kasat Reskrim Polres Ciamis, AKP Joko Prihatin, membenarkan kejadian tersebut. “Iya benar, warga telah melaporkan adanya orang yang diduga bunuh diri,” ujarnya pada Senin (3/2/2025).

Pihak kepolisian kini tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap penyebab pasti kematian PA. Jenazahnya telah dibawa ke RSUD Ciamis untuk diautopsi. Keluarga korban yang masih berduka belum memberikan pernyataan resmi terkait peristiwa ini.

Polisi juga terus mengumpulkan keterangan dari orang-orang terdekat korban guna mengetahui apakah ada faktor lain yang melatarbelakangi kejadian ini. (Kami akan memperbarui berita ini setelah ada perkembangan lebih lanjut.) (Suryatno)

Loading