Garut, DM

Bupati Garut Rudy Gunawan, melaksanakan monitoring beberapa proyek pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemkab Garut, salah satunya Betonisasi jalan Cisompet – Cisanggiri sepanjang 550 Meter yang melintasi desa Jatisari, kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut.

”Dengan akses yang semakin mudah dan cepat, diharapkan dapat mempercepat perekonomian masyarakat yang ada di sini, kedepan mari kita bersama – sama merawat insprastuktur yang ada agar manfaat yang dirasakan oleh masyarakat lebih lama lagi,” ajak Bupati Rudy Gunawan.

Namun kata Bupati Rudy, dari hasil monitoring langsung kelapangan, dengan sangat terpaksa pengerjaan jalan Cisompet –  Cisangiri dihentikan sementara sebelum ada evaluasi dari Dinas PUPR, pasalnya proyek pekerjaaan yang dilaksanakan jauh dari Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang telah disahkan, tandasnya.

Sementara itu di tempat yang sama Kepala Desa Jatisari, Yono Karyono, ketika ditemui wartawan Expose mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Garut yang saat ini telah merealisasikan keinginan warga masyarakat Jatisari untuk memiliki jalan yang mulus dan bagus untuk dilalui warga.

”Melalui anggaran APBD Tahun 2019, keinginan dan harapan warga dapat terwujud saat ini,” kata Yono Karyono.

Masih kata Yono, dengan terealisasinya pembangunan jalan ini, maka jalan kabupaten yang melewati desa Jatisari telah terselesaikan semua.

”Artinya jalan kabupaten yang melewati desa kami telah mulus dan bagus semua sepanjang 5,5 Km,” terangnya.

Untuk itu sambung Yono, mewakili warga masyarakat Jatisari, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Garut yang telah memberikan perhatian kepada warga masyarakat di sini.

”Terutama kepada Bupati Garut yang dulu datang kunjungan  kerja kesini dan menjanjikan pembangunan jalan ini, Alhamdulillah kini keinginan dan harapan masyarakat ini telah terealisasi,” ungkap Yono.

Dari hasil monitoring menurut Bapak Bupati pekerjaan harus dihentikan sementara karena ada kendala mengenai RAB yang tidak sesuai, kata Yono, sehingga harus dievaluasi terlebih dahulu oleh Dinas PUPR Garut.

“Semoga dengan keputusan tersebut akan memberi dampak yang baik bagi pembangunan Jalan Cisompet – Cisanggiri sehingga hasil pengerjaan jalan pun semakin berkualitas dan tahan lama,” pungkas Yono. (TIM)

Loading

By redaksi