Dua Hari Bertugas di Pulau Tabuan, Masyarakat Minta Dibuatkan Pos Polis Guna Meminimalisir Gangguan Kamtibmas

Tanggamus, Detak Media.com

Masyarakat Pulau Tabuan dapat terlayani dengan baik dalam pembuatan surat kehilangan, surat keterangan catatan kepolisian (SKCK) bahkan konsultasi hukum yang dilaksanakan Polsek Cukuh Balak Polres Tanggamus saat dua hari berkantor disana.

Tak hanya pelayanan tersebut, dalam kegiatan yang dipimpin langsung Kapolsek Cukuh Balak, Ipda Eko Sujarwo, SH. M.Si itu juga berhasil mendamaikan perselisihan warga terkait tapal batas melalui rembuk Pekon

Kegiatan lainnya, yakni patroli dialogis menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan protokol kesehatan serta menyambangi para tokoh di empat Pekon yang berada disana diantaranya, Pekon Sawang Balak, Pekon Suka Banjar, Pekon Karang Buah dan Pekon Kutha Kakhang.

Kapolsek Ipda Eko Sujarwo mengungkapkan, berkantor di Pulau Tabuan selama dua hari, Senin – Selasa, tanggal 24 – 25 Mei 2021 dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya di wilayah terpencil.

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan kedua sebab pada Juli 2020 juga melaksanakan kegiatan serupa.

“Hasil pelayanan, menerima 3 laporan kehilangan, 4 SKCK, 2 konsultasi hukum, 2 kali patroli dialogis dan 7 kali menyambangi tokoh masyarakat di Pulau Tabuan,” ungkap Ipda Eko Sujarwo mewakili Kapolres Tanggamus usai kegiatan.

Menurut Ipda Eko, dalam kegiatan itu masyarakat sangat antusias dan bahkan masyarakat menginginkan kegiatan serupa sering dilaksanakan.

“Masyarakat meminta sering dilaksanakan bahkan meminta ada yang sebulan sekali bahkan seminggu sekali,” ujarnya.

Ipda Eko menambahkan, masyarakat juga banyak meminta adanya pos polisi di pulau tabuan guna lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

Banyak masyarakat yang meminta di adakan Pos Polisi di Pulau Tabuan guna meminimalisir kejadian maupun gangguan Kamtibmas serta pelayanan masyarakat terkait kepolisian,” tandasnya.

Sementara itu, Saiful selaku warga Pulau Tabuan mengaku senang atas kehadiran Polsek Cukuh Balak yang berkantor di wilayahnya.

“Senang sekali, karena adanya Polsek yang berkantor di Pulau Tabuan ini sangat membantu,” kata Saiful.

Ia berharap, kegiatan terus dilakukan sehingga masyarakat dapat cepat saat membutuhkan pihak kepolisian. “Kami berharap sering-sering ke pulau tabuan sehingga dapat mempermudah kami disini,” tutupnya. (Masri Sp)

 

 

Editor : Admin