Kecamatan Gunung Sindur Terus Laksanakan Vaksinasi Untuk Kejar Target

Kab. Bogor, Detak Media.com

Kecamatan Gunung Sindur, kabupaten Bogor terus melakukan vaksinasi bagi warganya untuk mencegah penularan virus covid-19 bekerjasama dengan Puskesmas Gunung Sindur, Puskesmas Suliwer, RS. Pena dan didukung oleh Yayasan Anak Bangsa yang digelar Senin, (29/11/2021).

Vaksin yang diberikan dalam giat Gerai Vaksinasi terdiri dari jenis Pfizer, Sinovac, Moderna dan Astra Zeneca untuk dosis 1 dan 2 dengan kuota 500 dosis yang disiapkan. Dalam giat Gerai Vaksin tersebut dihadiri Camat Gunung Sindur, J. Dace Hatomi, Polsek Gunung Sindur, Koramil, Satpol PP Kec.Gunung Sindur, dan Dinas Kesehatan.

Disamping kegiatan vaksinasi Yayasan Anak Bangsa juga memberikan pemeriksaan kesehatan secara gratis untuk semua peserta yang sedang melaksanakan vaksinasi.

Camat Gunung Sindur, Dace mengatakan, “Harapan terbesar kami kepada masyarakat Gunung Sindur untuk mengikuti program vaksinasi masal dengan kesadaran sendiri dan yang belum divaksin untuk segera laksanakan vaksin mumpung masih ada dan gratis. Khawatir bila suatu saat butuh vaksin ternyata sudah berbayar.

“Alhamdulillah untuk giat vaksin kecamatan Gunung Sindur sampai saat ini sudah mencapai 67 % berdasarkan hasil data di setiap RT yang diterima dari setiap Desa, sedangkan target kami 70% berarti kurang 3% lagi. Dan semoga cepat tercapai targetnya,” ucap Dace.

Dace Hatomi mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait, yaitu Tim Medis dari Puskesmas Gunung Sindur, Puskesmas Suliwer, Dinas Kesehatan, Yayasan Anak Bangsa.

“Kepada semua pihak yang sudah membantu kegiatan vaksinasi ini saya ucapkan terima kasih terutama kepada Kapolsek Gunung Sindur, Danramil serta Satpol PP atas partisipasinya dan kerja samanya pada pelaksanaan giat Serbu Vaksinasi ini. Semoga hasil kerjasama ini menghasilkan keberkahan untuk kita semua. Aamiin,” ungkap Camat. (Ikadewi)