Tanggamus – Detakmedia.com
Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, menghadiri Kegiatan Donor darah dalam rangka Hut Satpol-PP ke 72 & Hut Satlinmas ke 60. Di halaman kantor setempat, Rabu, (02/03/22).
Dengan mengusung Teman “Profesional dan berintegritas mewujudkan penyelenggaraan trantibum untuk Indonesia Maju dan sehat”. Turut Hadir dalam kegitan tersebut, Kasat Satpol-PP, Inspektur Inspektorat Tanggamus, pengurus PMI, personil Satpol-PP Kabupaten Tanggamus serta Anggota Linmas.
Bupati Tanggamus mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan Donor Darah ini, ini merupakan upaya Kantor Satpol PP untuk peduli dan tanggap kemanusiaan, karena 1 tetes darah kita akan bermanfaat dan menyelamatkan nyawa orang lain.
“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Tanggamus mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun ke-72 Satuan Polisi Pamong Praja dan Selamat Hari ulang Tahun ke-60 Satuan Perlindungan Masyarakat, Tahun 2022 yang akan jatuh pada tanggal 4 Maret 2022 esok. Semoga Satpol PP dan Satlinmas semakin Profesional, Berintegritas, maju, dan semakin tanggap sebagai Institusi Penegak Perda dan Perkada di Kabupaten Tanggamus,” Kata Bupati.
Masih kata Bupati, “Pada kesempatan ini perlu saya informasikan bahwa Pemkab Tanggamus akan terus fokus dalam penanganan Pandemi Covid-19. Untuk itu dibutuhkan peran petugas Satpol PP dan Linmas dalam membantu Pemda menciptakan suasana yang aman, nyaman dan tertib serta patuh pada aturan dalam Protokol Kesehatan,” Ujar nya.
Dalam Laporannya Kasat POL PP M. Suratman Menyampaikan Donor darah hari ini dalam rangka memperingati Hari ulang tahun Satuan Polisi pamong praja Ke-72 dan SATLINMAS Ke-60 tahun 2022 Sehubungan dengan situasi pandemi maka pelaksanaan tidak dilakukan dalam bentuk Upacara tetapi dilaksanakan dalam bentuk Kegiatan Donor darah secara serentak di seluruh Indonesia pada hari ini.
Dasar pelaksanaan, Hasil Rakor Kasat POl PP Se-Indonesia di Kementerian dalam Negri Pada tgl 10 Februari 2022, Surat Sekretaris Daerah Provinsi Lampung tgl 21 Februari 2022 No: 440/0695/V.06/2022 Perihal pelaksananan Donor darah dalam rangka Hut SAT POL PP Ke-72 dan SATLINMAS Ke-60.
Kasat juga menambahkan, kegitan Donor darah ini Merupkan rangkaian dari Hut Satpol-PP ke 72 & Hut Satlinmas ke 60, yang akan jatuh pada Tanggal 4 mendatang.
“Kegitan ini merupakan sebuah berkah yang harus kita syukuri betul-betul, karena kita tidak berada diposisi orang yang akan menerima darah. Kita tahu betul bahwa donor darah yang kita lakukan ini memiliki manfaat yang sangat luar biasa. Tak hanya bagi diri kita sendiri namun juga bagi orang lain yang membutuhkan. Bagi mereka yang membutuhkan, bahkan hanya setetes darah kita mampu menyelamatkan nyawa mereka,” Kata Suratman.
Kasat Pol-PP juga menambahkan, untuk Donor darah ini di targetkan mendapatkan 100 kantong darah. ” Personel yang mendonorkan darah hari ini terdiri dari, personil Polres Tanggamus, Anggota Satpol-PP serta Satlinmas Kabupaten Tanggamus,” Ujarnya. (Masri Sp)