Bersama Forkopimcam, Karang Taruna Simpang Empat Salurkan Bantuan Pada Korban Kebakaran Sei Apung Jaya

Asahan, Detak Media.com

Bersama unsur Forkopimcam Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Asahan, Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat lakukan Aksi kemanusiaan untuk korban kebakaran yang terjadi di Dusun II Desa Sei Apung Jaya kecamatan Tanjung Balai Kabupaten Asahan yang terjadi pada hari Minggu tanggal 17 April 2022 yang lalu.

Kegiatan kemanusiaan yang turut dihadiri oleh Camat Simpang Empat Umar, Sp. MM, Camat Tanjung Balai M.Nur dan beberapa unsur Forkopimcam lainya turut menyaksikan kegiatan kemanusiaan dari Pengurus Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat untuk korban kebakaran di Dusun II Desa Sei Apung Jaya, yang dilaksanakan pada hari Rabu (27/04/2022)

Kepada awak media, Ketua Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat, Abdul Paya Harahap.S,Pd. MM mengatakan, bantuans tersebut sebagai bentuk kepedulian sesama terhadap saudara kita yang sedang mendapatkan ujian.

“Kita ikut merasakan kesedihan yang dirasakan oleh masyarakat korban kebakaran di Desa Sei Apung, dan kita berharap supaya Allah SWT bisa memberikan kesabaran dan ketabahan kepada korban kebakaran,” ucap Abdul Paya Harahap.

Ia menjelaskan, bantuan yang serahkan ini merupakan bentuk rasa kemanusiaan dari seluruh anggota Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat Asahan, yang telah sukarela menyisihkan rezkinya untuk disumbangkan ke saudara kita yang sedang mendapatkan ujian, juga dari masyarakat melalui open donasi kemanusiaan.

“Dan dari dana yang terkumpul, Alhamdulillah pada hari ini kita bisa menyampaikan bantuan kepada yang berhak menerimanya sebagai korban kebakaran, adapun bantuan yang kita serahkan berupa, sembako, mie instan, susu kaleng kental manis, supermie, pakaian baru, tas baru untuk anak sekolah, dan beberapa tas baru untuk kaum ibu,” terangnya.

Dirinya juga berharap kiranya para ahli musibah yang sedang mendapatkan ujian bisa lebih bersabar, dan kita harus yakin jika dibalik musibah pasti allah SWT punya rahasia untuk kebaikan kita yang kita belum bisa mengetahuinya.

“Isnya Allah dari musibah yang terjadi saat ini akan memberikan hikmah untuk para korban kebakaran,” tutup Abdul Paya Harahap selaku Ketua Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat sekaligus Kepala Desa Sipaku Area.

Sementara itu diakhir kegiatan, Camat Tanjung Balai M.Nur sebagai perwakilan masyarakat korban kebakaran mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pengurus Karang Taruna Kecamatan Simpang Empat yang telah berusaha meringankan beban masyarakat yang sedang mendapatkan ujian.

“Semoga Allah SWT berkenan membalas niat baik dari kawan-kawan semua,” tutupnya. (Eka Ratna Dilla SH)