Akibat Intensitas Hujan Tinggi, Beberapa Lokasi di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir

Tasik | Detakmedia.com

Hujan yang turun setelah shalat isya diwilayah priangan menyebabkan banjir pada jam 19.30wib di Kabupaten Tasikmalaya (11 september 22).

Saat menindaklanjuti kebenaran info tersebut, detakmedia.com mendapatkan informasi dari pusat meteorologi dan BPBD Kabupaten Tasik

Salah satu staff menyampaikan bahwa “laporan sementara Kejadian Hidro Meteorologi” yang Ia terima Minggu, 11 September 2022.

Longsor di Kp. Cikondang RT. 001 RW. 003 Kel. Sukalaksana Kec. Bungursari. Sementara untuk Banjir terjadi di 11 titik yang meliputi:

-Kp. Sukasari RT. 002 RW. 006 Kel. Bungursari, Jl. Ampera RT.003 Rw.16 Kel. Panglayungan Kec. Cipedes.

– Kp. Aboh RT.001 Rw.002 Kel. Sukamulya Kec. Bungursari (Kontrakan H. Nono).

– Kp. Perum Mutiara Citra Indihiang Depan kecamatan.

– Cikunir hilir 001/002 cipawitra mangkubumi
– tawangkulon rt 06 rw 02 kel. Tawang kec. Tawang

– Desa Kaler RT 01 RW 01 kelurahan cipawitra kecamatan Mangkubumi
– Rt 2 rw 7 kel. Argasari Kec. Cihodeung menimpa rumah ibu elis.

– Kel. Nagarasari sungai meluap sudah membanjiri wilyah RW 05 Buninagara 3
– Jl sutsen.

– RW.08 Sindangsari Kel Panyingkiran Kec. Indihiang Banjir air ciloseh menggenangi rumah sekitar 8 rumah

– Jl. Kh. Z. Mustafa depan Asia Plaza ini adalah lokasi banjir di 11 titik lokasi.

“Untuk korban jiwa kami terus berkoordinasi dengan pihak BPBD yang saat ini sudah dilokasi untuk membantu warga masyarakat.

Semoga hujan cepat reda dan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan atau sampai membahayakan jiwa,” tuturnya.

Sementara salah satu pemerhati dan relawan kemanusiaan, Nugraha menyampaikan terhadap detakmedia.com bahwa fenomena alam ini begitu cepat, tercatat dibeberapa wilayah banjar ada kejadian longsor, ciamis ada longsor dibeberapa titik dan kali ini tasikmalaya sampai 12 titik dengan 1 titik longsor dan 11 titik banjir dibeberapa kecamatan.

“Semoga dapat tertanggulangi selain itu hujan tidak turun lagi, agar tidak timbulnya korban akibat kejadian tersebut dan semoga warga terdampak yang tidak memungkinkan demi keselamatan agar dapat di evakuasi,” pungkasnya. (Suryatno)