Banjar | detakmedia.com
Polres Banjar Polda Jabar – Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H.,S.I.K.,M.M. bersama Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M. Si., dengan didampingi oleh Wakil Wali Kota, H. Nana Suryana, S. Pd., M. H., menghadiri kegiatan Peringatan Nuzulul Quran 1444 H Tingkat Kota Banjar yang bertempat di Masjid Agung Kota Banjar, Jumat (07/04/2023). Malam.
Kegitan ini juga dihadiri oleh Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf. Wahyu Alfian Arisyandi, S.I.P., M.I.Pol., Ketua DPRD, Seluruh Forkopimda, Para Kepala Perangkat Daerah, Ketua TP PKK, Ketua MUI, Ketua DKM Masjid Agung Kota Banjar, Ketua Baznas Kota Banjar serta tokoh masyarakat.
Dalam kesempatan ini dilakukan penyerahan secara simbolis santuan untuk 1.000 Honorer serta santunan bagi 1.400 Guru Diniyah yang bersasal dari Baznas Kota Banjar.
Dalam sambutanya, Wali Kota Banjar mengatakan bahwa malam Nuzulul Quran merupakan sebuah malam yang sangat penting bagi Umat Islam, dimana pada malam tersebut turunya pedoman bagi ummat manusia, yaitu Al Quran.
“Kita sepatutnya mensyukuri atas nikmat yang telah Allah berikan kepada kita, salahsatunya diberikanya kesempatan bagi kita semua dapat melalui Bula Ramadhan 1444H. Salahsatu cara bersyukur kita adalah memperbanyak amalan serta amal kebaikan kepada seluruh saudara kita. Malam Nuzulul Quran juga menjadi sebuah moment yanng tepat bagi umat Islam untuk berlomba-lomba dalam bertadarus Al Quran. “Ucapnya.
Dijelaskanya, pasca Pandemi, kita telah diberikan kebebasan dalam beribadah secara berjamaah. Tahun ini juga menjadi moment awal kebangkitan pertumbuhan ekonomi, setelah sempat terpuruk dimasa pandemi. Wali Kota juga menambahakan, diahkir masa jabatan bersama Wakil Wali Kota, meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap mejaga Kondusifitas Kota Banjar. Menurutnya, kondusifitas menjadi modal utama dalam suksesnya pembangunan sebuah daerah.
” Menghadapi tahun politik Pada 2024 nanti saya berharap, perbedaan pilihan tidak menjadi sebuah penyebab perpecahan, namun jadikan perbedaan ini sebagai rahmat dari Allah SWT. Selamat nenunaikan ibadah puasa, semoga kita diberikan kelancaran dalam menjalani ibadah dibulan Ramadhan 1444H ini. “Pungkas Wali Kota.
Kegiatan dilanjutkan dengan siraman rohani dengan Pecermah Bapak Drs. KH. Undang Munawar, M. Pd.
Suryatno