Gunung Putri | Detakmedia.com

Memasuki bulan Agustus, bulan bersejarah HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022 ini, Pemdes Nagrak bergerak cepat (gercep) dengan menggelar rapat koordinasi (Rakor) dalam rangka persiapan beragam kegiatan dengan stake holder pemangku kepentingan Desa Nagrak hari Senin 1/8/2022 di Aula Lt 2 Kantor Desa Nagrak Kec. Gunung Putri Kab Bogor, yang telah digunakan walaupun secara formal belum diresmikan.

Kades Nagrak H. Agus Sahrudin SPd, didampingi oleh Ketua BPD Amat Sugiana dan Ketua MUI Desa Nagrak Iwan Setiawan, SPdI, memimpin jalannya Rakor, dihadiri beberapa staf Desa, seperti H. Nurdin, Yudi, Usman dan Sardi Syahruddin, SPdI MM Bendahara Desa, juga lembaga LPM, Kadus, dan TP PKK, yang dimulai sekira jam 9.00 WIB tersebut.

H. Agus memaparkan secara gamblang rangkaian berbagai kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-77 kemerdekaan RI, diantaranya pemilihan RT, RW terbaik, lomba tumpeng antar Kadus, dan lomba Kader dan posyandu terbaik tingkat Desa Nagrak.

“Sejauh ini saya pun sudah bergerilya memantau kondisi lingkungan setiap RT, juga melihat bagaimana kinerja termasuk dalam memanage ko administrasi RT dan penilaian akhir waktunya kita sepakati hari ini” ujarnya.

Lanjutnya untuk perayaan hari H Kemerdekaan akan dipusatkan di kantor Kecamatan Gunung Putri, tidak ada di kantor Desa Nagrak. Tetapi pihak PemDes akan menggelar acara*Doa Bersama*, sekaligus penyerahan hadiah atau penghargaan dalam berbagai lomba yang dimaksudkan pada malam sebelum Hari Kemerdekaan yakni tanggal 16/8/2022, selepas Isya.

“Kita akan menggelar Doa Bersama, untuk mendoakan warga Desa Nagrak, PemDes dan juga Bangsa Indonesia yang sudah merdeka 77 Tahun, juga diisi dengan penyerahan penghargaan untuk setiap Lomba yang kita adakan, dan klo saya ada rejeki dan kesehatan akan kita siapkan door prize diakhir acara” ungkap Agus bersemangat.

Adapun pihak yang diharapkan untuk menghadiri acara Doa Bersama tersebut dikarenakan keterbatasan tempat adalah tim Kec. Gunung Putri, aparatur PemDes, Lembaga BPD, LPM, MUI, TP PKK, Kader posyandu, RW, RT dan tokoh Ulama dan Tokoh Masyarakat Desa Nagrak.

Untuk ke panitiaan Kades menunjuk Syaifulloh sebagai Ketua Panitia, sekretaris Eko dan bendahara Iful.

Setelah pemaparan dan diskusi tanya jawab akhirnya peserta Rakor menyepakati beberapa hal yakni bahwa finalisasi penilaian lomba RT, RW dan Kader posyandu dilaksanakan tanggal 9/8/2022 jam 9.00 WIB di kantor Desa. Para RT, RW dan Kader posyandu hasil seleksi 77 RT dan 23 RW dari 5 Kadus, se-Desa Nagrak akan mempresentasikan hasil mereka didepan para juri dari BPD dan orang Kecamatan.

Sementara itu untuk lomba tumpeng diharapkan tiap Kadus menyerahkan 1 tumpeng untuk dilombakan dan diantar ke kantor Desa sekitar jam 16.00 WIB sore tanggal 16/8/2022 untuk mendapatkan penilaian dari tim juri.

“Alhamdulillah kita sudah sama-sama mendengar dan menyepakati segala hal terkait perencanaan beragam lomba dan kegiatan kita untuk menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan kita. Dan nanti malam saya harap para Kadus langsung bermusyawarah di wilayah masing masing dengan RW, RT nya” harap H Agus Sahrudin yang sukses membangun Kantor Desa Nagrak 2 lantai dan menunggu waktu yang tepat untuk peresmiannya. (Tom)

Loading

By redaksi