Banjar,detakmedia.com – Kegiatan sosial yang identik dengan bulannya anak yatim, dilakukan bentuk santunan bagi para yatim piatu sekota banjar. Salah satunya dilaksanakan dibalai dusun Cimanggu, Minggu (14/08/22).
Saat mengkonfirmasi Kapolsek Pataruman Akp Hadi yang menyampaikan melalui Bhabinkamtibmas Aipda Irfan Hidayat, sangat mengapresiasi kegiatan yang sangat positif ini.
Dimana para anak yatim bisa terbantu dengan kegiatan santunan tersebut dan diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berjalan kalau bisa tiap bulannya.
“Selain itu saya memohon maaf tidak dapat hadir langsung dalam kegiatan tersebut dan hanya diwakili oleh anggota dilapangan.
Semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh dan motivasi bagi para pihak yang memiliki rejeki lebih agar dapat memperhatikan anak yatim.
Untuk partai keadilan sejahtera semoga dengan giat sosial kemasyarakatan ini dapat menjadi acuan untuk lebih maju dan memperhatikan ruang lingkup wilayah dikota banjar dan semoga sukses,” tuturnya.
Saat mengkonfirmasi terhadap ketua Mpd PKS Kota Banjar, Budi Kusmono SE, menyampaikan Santunan anak yatim PKS ini dalam rangka menyambut bulan muharram, yang identik dengan bulannya anak yatim.
“Alhamdulillah kegitan ini kita laksanakan serentak seluruh Indonesia sesuai arahan dari DPP, di kota Banjar kita ada 4 titik,di tiap kecamatan dikota Banjar kita adakan kegiatan santunan yatim ini,” ujarnya.
Dirinya berharap, kegiatan ini bisa membahagiakan anak-anak yatim yang ada dikota Banjar dan do’akan kami agar kegiatan ini bisa kita laksanakan tiap bulan sehingga bisa mengurangi beban bagi orang tua yatim ini.
“DPD PKS kota Banjar juga ada beberapa kegiatan sosial yang sudah berjalan yaitu, khitan gratis, mobil layanan dan mobil ambulan,mudah-mudahan ini bisa membantu masyarakat kota Banjar,” pungkasnya. (Suryatno)