Kab Bogor, Detak Media.com

Sepert perkiraan banyak pihak jauh sebelum hari H pencoblosan Pilkades Cikahuripan, tanggal 20 Desember 2020, hari Minggu, pasca rekapitulasi penghitungan suara Pilkades Cikahuripan, di aula kantor Desa, Calon Nomor Urut 3,  H.Andi Upi, berhasil meraih suara terbanyak  sebanyak 4.136 suara, unggul  lebih dari 1000 suara dibanding pesaingnya peraih suara terbanyak kedua, Calon Kades nomor urut 1 sebanyak 2.998 suara.

Kepada beberapa awak media, pasca rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilkades Cikahuripan di Kantor Desa,. Saat dikediamannya,  H.Andi Upi,  menyatakan rasa syukurnya, atas kepercayaan dari warga Desa Cikahuripan, memilihnya menjadi Kades Cikahuripan,  enam Tahun kedepan.

“Alhamdulillah, atas kerja keras seluruh Tim yang berbuah manis dengan kemenangan hari ini,  seperti motto… kerja ..kerja…kerja.. tidaklah sia sia, terlebih juga pelaksanaan Pilkades ini terjaga kondusifitasnya,  sungguh patut kita syukuri, dan menjadi biar ini juga menjadi kemenangan warga Desa Cikahuripan,” pungkasnya dengan terharu

Salah seorang Tim Pemenangan,  Rosidin,  melalui medsosnya menyampaikan, Trimakasih untuk simpatisan, Srikandi, Kader, Korlap, yang tergabung dalam Tim Pemenangan  SOPAN (Sobat Pendukung Andi Upi)  atas Loyalitas, Dedikasi dan Perjuangannya  dalam mengantarkan Bpk H Andi Upi menjadi Kades Cikahuripan. “Kerja..kerja..kerja..Yeesss,

Kerja Ikhlas, Kerja Keras, Kerja Tuntas”, tulisnya memberi support dan semangat.

Penulis : Soma

Loading

By redaksi