Banjar,detakmedia.com – Desa Binangun melakukan pendistribusian bantuan sosial di aula desa binangun (03/01).

Saat mengkonfirmasi sekdes, Roni menyampaikan bahwa hari ini sekalipun masih dalam suasana duka, desa melaksanakan distribusi Bantuan Sosial Program Sembako Perluasan PPKM.

Jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Awal : 132 KPM
Jumlah KPM Terdistribusi : 115 KPM
Jumlah KPM Tidak Terdistribusi/Tidak Salur : 17 KPM

Rincian Penyaluran Jumlah 115 KPM Total uang tunai Rp. 136.000.000,-
111 KPM menerima Rp 1.200.000,-/KPM, Total Rp. 133.200.000,-
3 KPM menerima Rp 600.000,-/KPM, Total Rp. 1.800.000,-
1 KPM menerima Rp. 1.000.000,-

Alasan 17 KPM tidak disalurkan
1. Meninggal Dunia tidak ada ahli waris dalam satu Kartu Keluarga
2. Pindah dan tidak diketahui/Tidak Ditemukan.
Adapun data KPM dari pihak Pemerintah Pusat (Kemensos) melalui Dinsos Provinsi & Dinsos P3A Kota Banjar

Untuk yang melaksanakan pendistribusian itu oleh agen BNI syifa desa binangun dengan pengawasan dari BNI 46 vabang banjar.

“Semoga dengan didistribusikannya bantuan ini dapat membantu kebutuhan masyarakat saat pandemi ini dan juga masyarakat dapat tertib dan patuhi aturan pemerintah juga agar bantuan ini dapat dimanfaatkan masyarakat untuk penguatan ekonomi kemasyarakatan,” pungkasnya.

Saat mengkonfirmasi salah satu penerima beliau menyampaikan bahwa sukur alhamdulillah,terimakasih kepada pemerintah telah mendistribusikan bantuan.

“Insya allah kami akan menggunakannya untuk penguatan ekonomi dan bertahan hidup saat pandemi,” ucapnya.

“Terima kasih juga agen syifa desa binangun yaitu agen BNI 46 yang menyerahkan langsung bantuan. Semoga bantuan ini berkah, dan kami sebagai warga dapat memanfaatkan bantuan dari pemerintah untuk penguatan ekonomi masyarakat. Sekali lagi terima kasih terhadap para pihak,” pungkasnya. (Suryatno)

Loading

By redaksi