Sukabumi | Detakmedia.com

Bentuk apresiasi Kodim Kota Sukabumi 0607 dan 310 yang memberikan bentuk apresiasi dalam bentuk bingkisan terhadap para veteran dan janda veteran dilaksanakan dikantor lvri Cikembar, Senin (06/12).

Kegiatan yang melibatkan lvri kab/kota sukabumi, kodim 0607 dan 310 juga para veteran dengan janda veteran turut hadir juga dalam acara pertemuan rutin.

Saat mengkonfirmasi anggota lvri, Yulianti menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan pertemuan rutin lvri dengan para veteran dan janda veteran.

“Namun alhamdulillah untuk hari ini pengurus lvri kedatangan tamu dari perwakilan kodim 0607 dan 310 yang diwakili pak indrawan cuman untuk pangkat dan jabatan saya lupa lagi,” ucapnya.

Kegiatan siang ini diisi dengan rapat bulanan dengan bentuk silaturohim yang harus tetap terjaga.

Bukan hanya itu, kedatangan tamu yang sangat spesial dari kodim 0607 dan 310 adalah bentuk dorongan moril untuk para veterandan para janda veteran,selain merasa diperhatikan juga ada bentuk bingkisan yang diterima bagi para veteran dan janda veteran yaitu tawis kadeudeuh (bingkisan tanda terimakasih).

“Sekalipun dalam acara hari ini tidak dapat dihadiri oleh seluruh veteran dan janda veteran saya sebagai anggota lvri sangat berterima kasih sekali, terhadap dandim 0607 dan 310 yang telah menjalin silaturohim baik dengan para veteran dan janda veteran. Insya allah untuk yang tidak hadir bingkisan akan kami antar hari ini oleh anggota lvri terhadap yang bersangkutan,” ungkapnya.

Besar harapan kegiatan seperti ini tetap terlaksana dan selalu terjalin silaturohim antara veteran,janda veteran, lvri dan kodim,” pungkasnya. (Suryatno)

Loading

By redaksi