Banjar,detakmedia.com – Satuan Samapta Polres Banjar Polda Jawa Barat, Patroli dialogis yang rutin dilakukan, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas juga imbauan prokes dan pembagian masker, hari ini dilakukan di Pangkalan ojek Tanjung Sukur Kota Banjar, Rabu (30/3/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Personil Polres Banjar mengingatkan para tukang ojek agar tetap waspada akan segala tindak kejahatan yang mungkin saja terjadi selama bekerja.

Selain itu tetap diingatkan akan pentingnya penggunaan masker yang baik dan benar sesuai dengan standar kesehatan.

Seperti disampaikan Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih S.I.K., M.Si melalui (Ps) Kasubsi Penerangan Masyarakat (penmas) Aipda Nandi Darmawan SH, kita tetap mengingatkan kepada koordinator tukang ojeg pangkalan, agar lebih hati-hati akan penumpang yang mencurigakan.

“Tetap harus meningkatkan kewaspadaan, baik itu dari penumpang. Jadi tetap berhati-hati dalam memilih penumpang, apalagi di malam hari. Juga tetap waspada akan tindak pidana penipuan sepeda motor,” ucapnya.

Aipda Nandi menambahkan, kehadiran personil Polres Banjar dalam giat Patroli Dialogis ini diharapkan bisa memberikan rasa aman bagi warga khususnya para tukang ojeg pangkalan, apalagi di masa PPKM darurat seperti sekarang, dengan tetap mengingatkan pentingnya disiplin prokes 5M.

Bagi warga yang kedapatan tidak mengenakan masker, langsung diberikan masker.

“Semoga masyarakat bisa merasakan kehadiran Polisi dalam rangka bersama melawan covid-19 varian omicron dengan terus mengajak warga masyarakat untuk menerapkan prokes sebaik mungkin,” pungkas Aipda Nandi. (Suryatno)

Loading

By redaksi