Banjar,detakmedia.com – Dalam upaya pencegahan penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak yang saat ini tengah menjadi salah satu masalah bagi para peternak hewan, seperti kambing dan sapi.
Bhabinkamtibmas Desa Langensari Polsek Langensari melaksanakan kegiatan silaturahmi, binluh dan sosialisasi kepada peternak kambing di Dusun Sukahurip Rt 01 Rw 03 Desa Langensari Kecamatan Langensari Kota Banjar, Selasa (31/5/2022).
Bhabinkamtibmas Desa Langensari Bripka Andri Sulistianto mengunjungi H. Markum salah seorang peternak kambing yang berada di daerah tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Bripka Andri melakukan peninjauan terhadap kandang kambing milik H.Markum dan menyampaikan pesan – pesan terkait pencegahan terhadap penyakit Mulut dan kuku ( PMK) pada hewan ternak.
Seperti yang disampaikan Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, S.I.K, M.Si. melalui Ps Kasubsi Penerangan Masyarakat Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan SH. mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas bersama sama dengan masyarakat mensosialisasikan akan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan yang dipelihara oleh masyarakat.
“Kita juga mengimbau agar masyarakat khususnya peternak tidak perlu panik dengan penyakit mulut dan kuku ini.
Kami berharap masyarakat peka akan perkembangan dan cara mengatasi akan wabah penyakit tersebut.
Apabila ada hewan ternak yang sakit agar segera menghubungi dokter hewan terdekat untuk segera mendapatkan pengobatan untuk hewan ternaknya,” ucap Nandi.
Kepala desa langensari, Yanti lewat sekertaris desa Dadang Suharto menuturkan, Alhamdulilah di desa kami ada pengusaha kambing dan sapi adapun harapan kami selaku pemerintahan desa segoya nya pengusaha ternak bisa mengikuti ketentuan yang berlaku dari dinas terkait,” imbuhnya.
“Kami juga berharap dari dinas perternakan kota banjar bisa memberikan sosialisasi tentang penyakit mulut dan kuku biar semua pengusaha ternak yang ada di desa kami khusus nya umum di kota banjar bisa lebih faham cara mengatasi penyakit mulut dan kuku ini,” pungkasnya. (Suryatno)