Lampura | Detakmedia.com
Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-77, yang bertepatan dengan hari jadi yang ke-24 tahun Desa Negeri Ratu, Kecamatan Muara Sungkai, Kabupaten Lampung Utara.
Pihak aparatur desa yang didukung oleh masyarakat setempat mengadakan kegiatan hiburan rakyat tradisional jaranan banyuwangi serta perlombaan nasi tumpeng yang diikuti oleh peserta antar dusun di desa setempat. Sabtu (20/8/2022).
Dalam sambutannya, Rolib Helmi selaku Kepala Desa Negeri Ratu menyampaikan pihaknya melaksanakan kegiatan ini bertujuan untuk mempererat jalinan persaudaraan yang mengangkat tema ”Semangat Gotong Royong, Bahu-membahu Menuju Desa Negeri Ratu Maju”.
“Saya selaku kepala desa merasa bangga atas antusias warga yang turut membantu mempersiapkan serta berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan ini, saya ucapkan terimakasih juga kepada panitia pelaksana sehingga kegiatan kita berlangsung dengan sukses,” ucapnya.
Kades yang akrab disapa Said itu mengharapkan kepada para tokoh yang ada desa negeri ratu selalu menjalin rasa persaudaraan sehingga bisa bersama-sama saling bahu-membahu membangun sebuah jalinan persaudaraan menjadi lebih erat lagi.
“Mudah–mudahan acara yang terlaksana saat ini bisa kembali kita adakan pada tahun berikutnya dengan acara yang lebih meriah dan semoga kita dapat mengundang artis-artis ibu kota,” pungkasnya.
Di tempat yang sama Camat Muara Sungkai Darmin,SE. mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Desa Negeri Ratu, ia mengatakan dengan semangat gotong royong, masyarakat desa sangat berperanan aktif dan terus membangun rasa kebersamaan.
“Saya melihat masyarakat desa sangat kompak dan aktif berpartisipasi pada kegiatan ini. Saya ucapkan selamat hari jadi untuk Desa Negeri yang ke-24 tahun semoga kedepannya menjadi desa yang lebih maju,” tutupnya.(*)