Banjar,detakmedia.com – Sebagai antisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas di pusat keramaian, SPBU dan obyek vital lainnya, Personel Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan kegiatan Patroli secara mobile dengan berkendaraan roda 4, Minggu (21/08/2022).
Dalam Patroli tersebut, Petugas Polsek Langensari yang terdiri dari Aiptu Awan G, Aiptu Dadan R dan Bripka Ahmad F memulai route dari Mako Polsek Langensari, Jln Pengairan, Pasar Langkaplancar, Jalan Raya Banjar – Langensari, Alun-alun Langensari, Jln Julaeni, Jln Santosa, Jln Madjaukin, Sport Center Langensari, Desa Waringinsari dan Perbatasan Jabar – Jateng.
Selain Patroli, petugas menjumpai warga yang sedang berkumpul dan mengimbau warga untuk ikut berperan aktif menjaga situasi kemanan di lingkungannya.
Kapolsek Langensari AKP Yudy Ristiyanto, S.H menyampaikan, Personel Polsek Langensari secara rutin melaksanakan Patroli untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, serta mengajak masyarakat ikut berperan aktif dalam mendukung tugas kepolisian.
“Selain itu, personel tetap mengingatkan warga untuk disiplin menjalankan Protokol kesehatan, dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitarnya,” ucap Kapolsek Langensari.
Hal senada disampaikan oleh Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H., S.I.K, M.M. melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan, S.H.
Kegiatan patroli merupakan sarana untuk menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga dalam mewujudkan wilayah yang aman dan kondusif.
“Patroli juga sebagai salah satu upaya untuk menekan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban tengah-tengah masyarakat,” ucap Aipda Nandi. (Suryatno)