Cileungsi, Detakmedia.com –
Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cileungsi beserta stakeholder pemangku jawatan menggelar peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 115 Tahun 2023 yang jatuh pada tanggal 20 Mei di halaman Kec Cileungsi Kab Bogor Jawa Barat, Senin (22/5/2023).

Camat Cileungsi Adhi Nugraha, S.STP menjadi Inspektur Upacara dan anggota Pol PP M.Prasetya , S.IP sebagai Komandan Upacara, dihadiri anggota Forkopimcam lainnya Danramil Mayor Inf Kusnun Anwarudin dan Kapolsek Kompol Zulkarnaen SH, S.IK, M.IK.

Tampak hadir Ketua Apdesi dan jajaran Kades, Ketua K3S H. Iwan Setiawan, M.Pd dan jajaran Kepsek SDN se-Kec Cileungsi, Kepala Sekolah SMPN 1 dan 2 Personel Koramil, Polsek, Pol PP, Damkar, Pramuka, Ormas FKPPI yang selalu eksis dalam berbagai kegiatan dibawah komando Ketua Rayon Cileungsi Pundung Tugus Wibisono,SE , semua mengikuti jalannya upacara dengan hikmat yang dimulai dengan pembacaan teks Pancasila dan teks Pembukaan UUD 45.

Dok : Istimewa, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cileungsi Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke 115 Tahun 2023 (20/05/23)

Dalam peringatan Harkitnas ini Inspektur Upacara Adhi Nugraha membacakan naskah pidato PLT Menteri Komunikasi Dan Informatika RI , Prof Dr Mahfud MD, menyatakan bahwa seratus lima belas tahun lalu, bara persatuan ditandai dengan meleburnya berbagai gerakan perjuangan yang bersifat kedaerahan menjadi satu barisan yang utuh dengan didirikannya Boedi Oetomo pada tanggal 20 Mei 1908 oleh dr. Soetomo bersama para mahasiswa School tot Opleiding van Indische Artsen (STOVIA).

Boedi Oetomo juga melandaskan dirinya untuk mengejar 3 (tiga) tujuan yang menjadi cita-cita utama kebangkitan nasional, yakni:
1. Memerdekakan cita-cita kemanusiaan,
2. Memajukan nusa dan bangsa, serta
3. Mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat di
mata dunia.

Lanjutnya bahwa di saat kemerdekaan telah diraih, barisan perjuangan kita harus tetap rapat, erat, dan terus maju bergerak – mengobarkan api Semangat Untuk Bangkit! demi mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Pada 5 Mei 2023 yang lalu , Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah mengumumkan bahwa darurat kesehatan global untuk Covid-19 secara resmi dicabut. Hal ini menjadi momentum untuk memaknai Hari Kebangkitan Nasional ke-115 ini sebagai upaya membangun semangat kebangsaan untuk bangkit pasca pandemi.

“Kiprah Indonesia pada Presidensi G20 Tahun 2022 lalu telah membawa harum ibu pertiwi, selamat memaknai Harkitnas (Hari Kebangkitan Nasional) bagi kita semua, Berjuang, Belajar, Bertumbuh dan Terus Melangkah Maju dengan Semangat Untuk Bangkit”, kata Mahfud diakhir naskah pidato yang dibacakan Adhi Nugraha.

Diakhir acara diperdengarkan lagu-lagu perjuangan untuk menggugah kembali semangat kebangsaan generasi kini untuk bangkit yakni lagu:
– Padamu Negeri ,dan
– Satu Nusa Satu Bangsa
Dan diakhiri dengan pembacaan Doa dan sesi foto-foto bersama.

Pasca acara Danramil Cileungsi Mayor Inf Kusnun Anwarudin menyatakan pentingnya peringatan Harkitnas dilaksanakan untuk meningkatkan jiwa patriotisme dan semangat baru untuk terus meneruskan cita-cita para pejuang.

“Penting untuk menggugah semangat kebangsaan, karena bangsa kita diperjuangkan dari berbagai elemen dan komponen bangsa yang beraneka ragam demi tujuan kemakmuran yang adil dan berkeadilan sosial”, ungkap Kusnun yang beberapa waktu lagi memasuki masa purnabakti.

(Tom)

Loading