Banjar, detakmedia.com – Polres Banjar Polda Jabar – Sebanyak 321 personel Polres Banjar Polda Jabar dilibatkan menjadi Polisi RW. Program ini guna meningkatkan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat hingga tingkat Rukun Warga (RW),Rabu (10/05/2023).

Kapolres Banjar, AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H.,S.I.K.,M.M. mengatakan bahwa masing-masing Polisi dalam program ini memiliki tanggung jawab untuk memberikan pelayanan di setiap satu RW se wilayah Kota Banjar.

“Melalui program tersebut sebanyak 321 anggota kepolisian kini memiliki tanggung jawab untuk bertugas di setiap RW se Kota Banjar,” Ucap Kapolres Banjar.

Polisi RW diharapkan dapat bermitra dengan masyarakat untuk mendeteksi dan mengidentifikasi permasalahan terkait keamanan dan ketertiban di lingkungannya, serta bisa mencari solusinya.

“Saya harap para petugas Polisi RW dapat benar-benar hadir di tengah masyarakat, serta terus meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian secara komprehensif, sehingga meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri” ujar Kapolres.

Kegiatan yang digelar di aula Somahna Bagja Dibuana Setda Kota Banjar ini, dihadiri juga oleh seluruh Camat serta Kepala Desa dan Lurah se Kota Banjar.
(Suryatno)

Loading