Bogor, Detakmedia.com – Jelang akhir Tahun 2021, Polsek Gunung Putri bekerjasama dengan Pemerintah Desa Ciangsana kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 di Kota Wisata Ruko Sentra Eropa Blok C No 20 Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor, Senin 20/12/2021.
Suhardi yang juga menjabat sebagai Ketua RW 36 Sentra Eropa sampai Fresh Market Kota Wisata, kembali untuk kedua kalinya memfasilitasi tempat (ruko) nya untuk kegiatan vaksinasi Covid-19 Dosis 1 dan 2 sinovac. Ruko C.20 miliknya dari tadi nya Restaurant disulap menjadi kegiatan Vaksinasi.
Kepada awak media dengan ramah, menyatakan kegiatan vaksinasi ini bekerjasama dengan Polsek Gunung Putri dan Pemdes Ciangsana, guna memastikan semua warga Sentra Eropa tervaksin sesuai dengan program Pemerintah supaya warga sehat imunitas tubuhnya sanggup menangkal Covid-19.
“Hari ini kita melihat antusiasme warga tetap tinggi untuk divaksin. Ada Oma yang sudah berumur 80 tahun, tetapi masih semangat dan tadi habis divaksin mau berlari saking senangnya, dan ini harusnya menjadi inspirasi bagi warga,” ungkap Suhardi, sesaat sebelumnya turut membantu memapah Oma tersebut ke meja Nakes.
Sebelumnya warga yang antri vaksin dikejutkan dengan kedatangan seorang Ibu (Oma) berumur 80 tahun, dengan diantar kedua putrinya langsung dipersilahkan panitia masuk tanpa antri. Dan saat pemeriksaan si Oma dinyatakan sehat dan divaksin untuk Dosis 1.
“Ibu masih semangat untuk divaksin, katanya biar bisa ikut jalan-jalan,” ujar seorang putrinya dengan tertawa dan juga terkait memenuhi keharusan vaksinasi untuk tempat-tempat umum dimasa Pandemi.
Terkait data warga RW 36 yang sudah tervaksin, Suhardi mengatakan pihaknya memiliki data Sentra Eropa 350 orang, dan Fresh Market 450 orang, total 800 orang hal ini sudah mencapai hampir 90 %, karena beberapa orang sudah tervaksin di tempat lain.
“Semoga warga yang sudah tervaksin selalu sehat, dan kalau Pemerintah memprogramkan Vaksin Boster (Dosis 3), saya siap membantu dan memfasilitasi tempat,” pungkas Suhardi yang juga berprofesi sebagai advokat ini.
Pantauan awak media sejak pagi, kegiatan vaksinasi berjalan lancar dan tetap mematuhi Prokes menjaga jarak. Beberapa orang perangkat Desa Ciangsana dan Kadus, unsur Pol PP Kecamatan Gunung Putri, dan Polsek Gunung Putri tampak hadir memantau pelaksanaan kegiatan vaksinasi Covid-19 ini dan Dosis yang disiapkan ada 100 pcs.
“Kita ikut membantu, dan siap menyukseskan program vaksinasi ini, sesuai perintah pimpinan,” ujar Aiptu Oping. ST, salah seorang personel Polisi yang hadir. (Gultom)