‘Desa Juara’, Sungguh Tepat Disandang Oleh Desa Jajawar Dengan Program Pemberian Modal UMKM Mencapai 1 Milyar

Banjar, Detakmedia.com – Peningkatan ekonomi kemasyarakatan jadi prioritas unggulan, saat pandemi covid 19 terhitung agustus 2021 Desa Jajawar berikan bantuan modal bagi para pelaku usaha dari berbagai macam unsur dan keahlian (26/12).

Pemberian modal dengan dua kualifikasi yaitu penerima dengan nominal dua juta rupiah (pendamping/wanita) dan empat juta rupiah (pendamping) dalam bentuk barang yang dibutuhkan dengan maksimal untuk penerima sesuai dengan perdes.

Saat detakmedia.com mengkonfirmasi sekertaris desa jajawar menyampaikan bahwa hari ini pendistribusian barang untuk penerima bantuan UMKM dengan menggunakan mobil maskara yang baru diterima dari provinsi jawa barat.

“Untuk pendistribusian bantuan saat ini adalah yang terakhir bagi para pedagang, jasa laundry dan jasa olahan sebanyak 25 orang.

Untuk simbolis penyerahan oleh bapak kepala desa tadi terhadap penerima, dengan total keseluruhan dari bulan agustus mencapai angka satu milyar rupiah kurang sedikit.

Saat penerimaan kami upayakan masyarakat menerima barang ditempat usahanya masing-masing dengan mengandalkan mobil maskara yang baru datang membawa manfaat dan berkah.

Untuk contoh barang yang diberikan disesuaikan dengan UMKM yang ditekuni, untuk warung kita bantu tabung gas barang lainnya, pedagang olahan kompor tepung dan lainnya. Semoga bagi para penerima apa yang saat ini diberikan dapat bermanfaat usahanya lebih maju dan berkembang dengan keberkahan,” tuturnya.

Saat mengkonfimasi salah satu masyarakat desa, Imung sebagai warga desa jajawar merasa bangga karena bentuk apresiasi dari desa bagi para pelaku usaha yang tengah kesulitan dalam mengembangkan usaha dari banyak faktor.

“Tapi alhamdulillah desa jajawar peka dan masyarakat terbantu dengan bantuan total 900 juta lebih hampir mencapai 1milyar, semoga desa jajawar kecamatan banjar, kota banjar lebih maju dan berkembang juga lebih ditingkatkan dalam pelayanan prima, sukses terus desa jajawar selalu ada untuk masyarakat,” pungkasnya. (Suryatno)