Kapolres Banjar bersama Dandim 0613/Ciamis Sambut KH. Sa’id Aqil Siradj di Ponpes Citangkolo

Banjar,detakmedia.com – Ponpes Miftahul Huda Al-Azhar Citangkolo menggelar Pengajian Akbar Bersama Prof. DR. KH. Sa’id Aqil Siradj, MA., dalam rangka Haul Simbah KH. Abdurrohim ke-25 dan masyayikh ma”had haflah khotmil quran angkatan ke 62 sabtu (13/08/22).

Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H.,S.I.K.,M.M. bersama Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf. Wahyu Alfian Arisyandi, S.I.P., M.I.Pol., menghadiri kegiatan tersebut yang dilaksanakan di STAIMA Ponpes Al-Azhar Dusun Citangkolo Desa Kujangsari Kec. Langensari Kota Banjar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dr. KH Marsudi Syuhud. M.M., Pengasuh Ponpes Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo KH Muin Abdurochim, M.Pd.I, Kasat Intelkam Polres Banjar Iptu Aep Nano, SH, Kapolsek Langensari AKP Yudy Ristiyanto, S.H., Danramil Langensari Mayor Inf. Drs. Agung Subekti, Camat Langensari Dedi Suryadi, S.stp., M.S.I. Ketua PBNU Kota Banjar KH Roidi Al Farizi, Muslimat NU, Fatayat, perangkat pemerintah, serta warga masyarakat.

Dalam tausiyah dan doa KH. Prof. Dr. Said Aqil Siradj, MA menyampaikan Kita ini memiliki kekayaan yang luar biasa, sosial kapital, memiliki modal masyarakat, masyarakat masih menitipkan anak anaknya dipesantren hal tersebut harus dipelihara. Berharap Ponpes Miftahul Huda Al Azhar semakin maju.

“Pesantren memiliki cultur capital, kekayaan budaya. Harus kawal kekayaan budaya pesantren yakni kitab kuning,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Banjar mengatakan selamat datang kepada tokoh Nasional tersebut di wilayah Kota Banjar, pihaknya melaksanakan pengamanan demi lancarnya kegiatan tersebut.

“Tentunya Kami melaksanakan pengamanan kegiatan tersebut agar berjalan lancar sesuai rencana, demi terciptanya Kamtibmas yang kondusif,” ucap Kapolres Banjar. (Suryatno)