Kab.Bogor, Detakmedia.com
RS Hermina Mekarsari Cileungsi Kidul mengajak Muspika Cileungsi dalam program Go Green secara simbolis menanam pohon buah di areal taman lingkungan Kantor Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor Selasa 12/4/2022.
Jajaran Muspika Cileungsi yang hadir, Camat Adhi Nugraha SSTP, Kapolsek Kompol Andry Fran Ferdyawan, SPd,SIK,CPHR, mewakili Danramil Peltu Edi Nuryo, kasi Trantib Pol PP Suryadi SSos, staf Desa cileungsi Kidul Dewi dan Ferianto serta Jajaran staf dan karyawan RS Hermina Mekarsari dipimpin oleh Dirut RS Hermina Mekarsari dr Douglas dan jajaran staf nya.
Pasca penanaman pohon buah, Camat Adhi Nugraha yang didampingi Kapolsek Andry dalam keterangannya mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik kegiatan hari ini rangkaian penanaman pohon produktif buah seperti durian, mangga, sawo, jambu Cristal dan lainnya, di lingkungan Kantor Kecamatan Cileungsi setelah kemarin kegiatan pembersihan kali depan RS Hermina Mekarsari Desa Cileungsi Kidul, sebagai bagian rangkaian menyambut HUT ke 37 RS Hermina.
Adhi juga menyampaikan terimakasih atas partisipasi dan dukungan masyarakat khususnya Desa Cileungsi Kidul, serta RS Hermina Mekarsari atas kegiatan yang sudah berjalan dengan baik.
“Mudah-mudahan kehadiran RS Hermina Mekarsari membawa manfaat besar bagi masyarakat khususnya warga Kecamatan Cileungsi. Kami doakan RS Hermina Mekarsari semakin berkembang, semakin maju, seluruh karyawan keluarga besar RS Hermina semakin solid, dan pelayanannya semakin baik,” harapnya.
Sementara itu Direktur utama RS Hermina Mekarsari dr Douglas S Umboh, MARS, kepada awak Detakmedia.com menyatakan untuk menyambut HUT ke 37 RS Hermina (keseluruhan) diadakan beberapa Bhakti sosial, juga ada lomba tulis ilmiah, lomba karyawan teladan dan acara puncak pada tanggal 25 April yang akan datang diadakan di Kemayoran Jakarta.
“Untuk RS Hermina Mekarsari Cileungsi sendiri kita melaksanakan Bhakti sosial, donor darah, pembersihan kali Sodong, dan hari ini kerjasama dengan Muspika Cileungsi dan Litbang pertanian melakukan penanaman pohon produktif buah,” tuturnya.
Lanjutnya ada 100 pohon buah yang disiapkan ditanam di areal lingkungan Kantor Kecamatan Cileungsi sebagian disebar ke masyarakat sekitar.
Menurut dr Douglas, kedepannya RS Hermina Mekarsari masih melaksanakan Bhakti sosial, ke panti asuhan, bantuan berupa makanan.
“Mohon bantuan doa nya, supaya RS Hermina khususnya RS Hermina Mekarsari “supaya menjadi Rumah Sakit rujukan” melayani warga Cileungsi dan sekitar,” pungkasnya. (Tom)