BOGOR | Dtak Media.com
Polsek Cileungsi Polres Bogor kembali mengadakan gelaran vaksinasi Covid-19 massal, kali menyasar warga Desa Pasir Angin dan sekitarnya di lapangan Futsal Bineka Pasir Angin Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor Sabtu 9/10/2021.
Mengusung tema Bersama Indonesia Pasti Bisa, ribuan warga Desa Pasir Angin dan sekitarnya antusias mendatangi lokasi kegiatan vaksinasi yang lumayan luas dan aksesnya relatif mudah dijangkau tersebut. Puluhan anggota Polsek Cileungsi, dan hampir semua perangkat Desa Pasir Angin, termasuk Ketua RW, bersinergi dengan Nakes melaksanakan vaksinasi.
Tingginya animo dan antusiasme warga Desa Pasir Angin mengikuti vaksinasi ditengarai juga karena banyaknya doorprize yang disiapkan untuk warga tervaksin dengan cara diundi. Kanit Binmas Polsek Cileungsi AKP Denden Sukmara mengaku doorprize yang akan dibagikan antara lain ada dispenser, kompor gas, kipas angin, buku tulis, payung juga ada sepeda sebagai doorprize utama, dari puluhan doorprize tersebut.
“Kita senang dengan antusiasme warga Desa Pasir Angin ini, sesuai program Pemerintah semua warga harus divaksin untuk terbebas dari Pandemi Covid-19 ini,” ujar Denden juga bertindak sebagai MC.
Sementara itu Kades Pasir Angin Ismail HS menyatakan gelaran vaksinasi hari ini kerjasama dengan Polsek Cileungsi untuk meningkatkan pencapaian maksimal warga tervaksin untuk mencapai herd immunity supaya warga Pasir Angin khususnya terjaga kesehatannya terutama dari penyebaran Covid-19.
“Didukung hampir 30 nakes, dibantu para relawan, target 2000 orang tervaksin Dosis 1 dan Dosis 2 sinovac sasaran usia 12 tahun keatas, tujuan gerakan percepatan vaksinasi ini supaya tercapai herd immunity masyarakat kita tidak dibayang-bayangi ketakutan Covid-19. Dan sebelum ini kita juga sudah Kerjasama dengan Lantamal TNI AL untuk kegiatan serupa,” ungkapnya.
Terkait belum adanya sinkronisasi data warga tervaksin, Ismail mengatakan dirinya sudah menginstruksikan para RT untuk pendataan warga yang sudah dan belum divaksin, tetapi prediksinya warga Desa Pasir Angin yang sudah tervaksin 60 -70% dari 30.000 an warga yang wajib vaksin 12 tahun ke atas.
“Harapannya dengan kegiatan vaksinasi ini jangan membuat masyarakat kedodoran atau lengah, harus tetap jaga Prokes, vaksinasi bukan obat, tapi hanya immunitas, sehingga terjaga kesehatan masyarakat,” pungkas Ismail mengingatkan.
Dalam gelaran vaksinasi kali ini tampak beberapa orang tenaga berseragam batik corak putih hitam yang membantu pelaksanaan kegiatan vaksinasi sebagai penginput data peserta vaksin, ternyata dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) cabang Kecamatan Cileungsi.
Bahkan jajaran pengurusnya selain datang memantau juga ikut membantu kegiatan tersebut. Tampak hadir Ketua Nana Mulyana, MPd, Wakil Ketua Tintin Rondasih, MPd Wakil sekretaris Jaja, MPd, juga Bendahara Hj M Sukmawati, SPd sekaligus aktif membagikan doorprize.
Hj Sukmawati, SPd dan Jaja, MPd menyatakan pihak PGRI diundang oleh Kapolsek Cileungsi untuk membantu vaksinasi sebagai penginput data dengan menerjunkan 15 anggotanya.
“PGRI selalu siap membantu khususnya di Kecamatan Cileungsi dan mendukung masyarakat divaksin. Alhamdulillah tadi saya lihat nomor antrian sudah 1.800 an target hari ini tercapai. Selain untuk kesehatan, tentu harapannya program Pemerintah supaya tercapai.” Ujar H. Sukmawati, SPd juga Kepsek SDN Pasir Angin 02 yang juga diamini Jaja.MPd, Kepsek SDN Limusnunggal 01. (Gultom)
Editor : Admin